banner 728x250

Plat Besi dan Ratusan Baut Dicuri, Jembatan Tanjung Pura Rawan Ambruk

Warga melintasi Jembatan Sei Batang Serangan di Kecamatan Tanjung Pura, Langkat.
banner 120x600
banner 468x60

Tanjung Pura – Aktifitas pencuri di Kecamatan Tanjung Pura kian merajalela. Plat besi dan ratusan baut pengait tiang-tiang jembatan Jembatan Sei Batang Serangan di sana digasak. Akibatnya, konstruksi vital ini pun rawan ambruk.

@bergema8

Jembatan Tanjung Pura R4w4n 4mbruk Tanjung Pura – Aktifitas pencuri di Kecamatan Tanjung Pura kian merajalela. Plat besi dan ratusan baut pengait tiang-tiang jembatan Jembatan Sei Batang Serangan di sana digasak. Akibatnya, konstruksi vital ini pun rawan ambruk. Di lokasi, terlihat ratusan baut dan puuhan plat besi raib dari tiang-tiang penopang jembatan. Baut berukuran besar di sana, digasak pencuri dalam jumlah yang cukup besar. Hal itu menimbulkan keresahan bagi warga sekitar dan pengendara yang melintas di sana. Bagaimana tidak, dampak yang mungkin akan ditimbulkan pun cukup berbahaya. Mengingat, konstruksinya persis di atas Sei Barang Serangan yang berarus cukup deras dan dalam. Akses Utama Bukan hanya baut dan plat yang dijarah pencuri, ternyata besi-besi peyangga di bawah jembatan juga telah lama lama raib. Padahal, besi tersebut juga berperan penting untuk menyangga objek vital yang terletak di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) itu. “Khawatirlah kami, gak nyangka lah. Kalau sempat roboh mau kemana kami lewat. Ini jembatan penghubung dari Medan ke Brandan. Heran juga kita kok baut jembatan pun dicuri,” tutur Iwan, warga sekitar yang melintas di sana, Rabu (4/12/2024) siang. Beberapa waktu lalu, kata Iwan, bagian penyangga bawah jembatan itu sudah diperbaiki. Besi-besi yang juga raib dicuri, sudah diperbaiki dan dipasang kembali. “Kami berharap, agar aparat penegak hukum memantau dan menindaklanjuti pencurian ini. Supaya, jembatan ini bisa terjaga dengan baik. Karena, jembatan ini merupakan akses utama lintasan menuju ke Aceh,” tuturnya. Mengejar Pelaku Muhammad Rizki Rifai SH menerangkan, hilangnya baut jembatan yang sempat viral ini sudah menjadi perhatian Komisi D DPRD Langkat. “Tadi juga sudah kami bahas. Kami sudah kordinasi dengan kepolisian untuk menindaklanjutinya,” kata Wakil Ketau Komisi D DPRD Langkat ini. Terpisah, Kapolres Langkat AKBP David Tiyo Prasojo menegaskan, hal ini sudah menjadi atensi pihaknya. “Kita sedang bekerja untuk mencari, mengejar dan menangkap para pelaku. Mohon do’a masyarakat agar ini bisa segera kita ungkap,” tegasnya. (Ahmad) sumber : https://kilasberita.net #TanjungPura #PolresLangat #Langkat

banner 325x300
♬ original sound – bergema – bergema

Di lokasi, terlihat ratusan baut dan puuhan plat besi raib dari tiang-tiang penopang jembatan. Baut berukuran besar di sana, digasak pencuri dalam jumlah yang cukup besar.

Hal itu menimbulkan keresahan bagi warga sekitar dan pengendara yang melintas di sana. Bagaimana tidak, dampak yang mungkin akan ditimbulkan pun cukup berbahaya. Mengingat, konstruksinya persis di atas Sei Barang Serangan yang berarus cukup deras dan dalam.

Akses Utama

Bukan hanya baut dan plat yang dijarah pencuri, ternyata besi-besi peyangga di bawah jembatan juga telah lama lama raib. Padahal, besi tersebut juga berperan penting untuk menyangga objek vital yang terletak di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) itu.

Baut dan plat besi Jembatan Sei Batang Serangan di Kecamatan Tanjung Pura, Langkat yang raib digasak pencuri.

“Khawatirlah kami, gak nyangka lah. Kalau sempat roboh mau kemana kami lewat. Ini jembatan penghubung dari Medan ke Brandan. Heran juga kita kok baut jembatan pun dicuri,” tutur Iwan, warga sekitar yang melintas di sana, Rabu (4/12/2024) siang.

Beberapa waktu lalu, kata Iwan, bagian penyangga bawah jembatan itu sudah diperbaiki. Besi-besi yang juga raib dicuri, sudah diperbaiki dan dipasang kembali.

“Kami berharap, agar aparat penegak hukum memantau dan menindaklanjuti pencurian ini. Supaya, jembatan ini bisa terjaga dengan baik. Karena, jembatan ini merupakan akses utama lintasan menuju ke Aceh,” tuturnya.

Mengejar Pelaku

Muhammad Rizki Rifai SH menerangkan, hilangnya baut jembatan yang sempat viral ini sudah menjadi perhatian Komisi D DPRD Langkat. “Tadi juga sudah kami bahas. Kami sudah kordinasi dengan kepolisian untuk menindaklanjutinya,” kata Wakil Ketau Komisi D DPRD Langkat ini.

Terpisah, Kapolres Langkat AKBP David Tiyo Prasojo menegaskan, hal ini sudah menjadi atensi pihaknya. “Kita sedang bekerja untuk mencari, mengejar dan menangkap para pelaku. Mohon do’a masyarakat agar ini bisa segera kita ungkap,” tegasnya. (Ahmad)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!